Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jangan Takut Konsumsi Kacang Mete, Kalau Olahannya Tepat Alergi Pun Lewat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 30 Desember 2020, 11:10 WIB
Jangan Takut Konsumsi Kacang Mete, Kalau Olahannya Tepat Alergi Pun Lewat
Lily, pengusaha kacang mete dari Makassar/Net
rmol news logo Meskipun rasanya gurih dan menyehatkan, kacang mete juga memiliki komponen senyawa yang tidak sehat untuk tubuh. Di antaranya penyebab kolesterol tinggi dan menyebabkan alergi seperti munculnya jerawat. Namun, di tangan wanita pengusaha camilan kacang mete ini, resiko-resiko itu bisa diminimalisir lewat cara pengolahan yang tepat.

"Ada triknya. Pengolahan yang cermat dan cara yang tepat bisa meminimalisir resiko itu," kata Lily Nuryah, pengusaha camilan kacang mete sekaligus CEO PT Bunly Abadi Bersama.
Namun, ia juga mengingatkan bahwa itu semua kembali kepada kondisi setiap orang. Dia hanya berusaha agar olahannya tetap aman dikonsumsi.

Ia bercerita, seorang pelanggannya yang memiliki alergi seperti jerawat, mengatakan bahwa meskipun ia memakan kacang mete produksi Bunly, alerginya tidak kambuh.

Lily juga mengatakan, yang juga perlu diperhatikan untuk mendapatkan cita rasa yang renyah adalah cara menggorengnya.

Menurut Lily ada trik khusus agar rasa kacang menjadi gurih dan tahan lama. Itu juga menjadi caranya untuk bisa tetap tangguh dalam persaingan di dunia bisnis kuliner.
Lily yang mengembangkan usaha di Makassar, Sulawesi Selatan ini mengaku “Agar bisa bersaing saya selalu berinovasi dalam produk, penyajian, rasa dan servis ke pelanggan,” ujarnya, dalam acara diskusi virtual yang diselenggarakan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (30/12).

Usaha yang ditekuninya sejak 2017 teah mendapat tempat dari berbagai kalangan. Dalam sebulan produksinya bisa terjual hinga 1000 pieces, angka penjualan yang cukup bagis di tengah pandemi ini.

"Itu semua berkat kerja keras dan promosi yang saya lakukan. Terutama saya itu sangat senang berbagi pengalaman kepada sesama pebisnis camilan. Bagaimana agar produk bisa bertahan dan berkembang, serta bagaimana bisa meningkatkan kepercayaan konsumen agar bisa nyaman membeli produk kita," ujarnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA