Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tendang AS, China Jadi Mitra Dagang Utama Uni Eropa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 04 Desember 2020, 08:53 WIB
Tendang AS, China Jadi Mitra Dagang Utama Uni Eropa
Bendera China dan Uni Eropa/Net
rmol news logo Dominasi China semakin lama menggeser Amerika Serikat (AS). Bahkan China berhasil menggantikan peran AS sebagai mitra dagang utama sang sekutu, Uni Eropa.

Data terbaru yang diterbitkan oleh kantor statistik Eropa Eurostat menunjukkan, China telah menjadi mitra dagang utama Uni Eropa, melampaui AS pada kuartal ketiga 2020, di tengah pandemi Covid-19.

Selama sembilan bulan pertama 2020, perdagangan antara Uni Eropa dan China meningkat menjadi 425,5 miliar euro atau 12,1 miliar euro lebih banyak daripada periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Di sisi lain, nilai total perdagangan Uni Eropa dan AS pada waktu yang sama mencatatkan angka 412,5 miliar euro.

"Hasil ini diakibatkan oleh peningkatan impor (dari China, yaitu 4,5 persen). Sementara ekspor tetap sama," lapor Eurostat, seperti dimuat Telesure.

Jika dibandingkan, impor dan ekpor antara AS dan Uni Eropa mengalami penurunan, yaitu 11,4 persen dan 10 persen.

Meski begitu, menurut Organisasi Perdagangan Dunia (WTO), defisit perdagangan antara Uni Eropa dan China secara total juga meningkat selama sembilan bulan pertama 2020, yaitu 135,9 miliar euro, dibandingkan 123,9 miliar euro pada tahun lalu.

Pada Oktober, para pemimpin Uni Eropa kembali menuntut China untuk memenuhi janjinya pada 2019, yaitu membuka pasar China untuk perusahaan-perusahaan Eropa.

Bahkan pada 14 September, Kepala Eksekutif dan Ketua Uni Eropa meminta Presiden Xi Jinping untuk meruntuhkan penghalang investasi Eropa di China. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA