Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Konsisten Terapkan Triple Bottom Line, bank bjb Raih Penghargaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/yelas-kaparino-1'>YELAS KAPARINO</a>
LAPORAN: YELAS KAPARINO
  • Rabu, 23 September 2020, 20:30 WIB
Konsisten Terapkan Triple Bottom Line, bank bjb Raih Penghargaan
Foto:Istimewa
rmol news logo Setiap unit usaha niscaya selalu memiliki orientasi profit.  Namun, praktik bisnis akan jauh lebih baik jika tak hanya berorientasi profit belaka, tapi juga poeple dan planet. Ketiga prinsip itu dikenal sebagai triple bottom line.

bank bjb dinilai sebagai salah satu perbankan yang konsisten memperhatikan aspek triple bottom line agar manfaat usaha dapat dirasakan secara holistik dan berkesinambungan .

Profit dibuktikan dengan konsistensi performa bank bjb mencetak laba. Sedangkan, keberpihakan pada aspek people terlihat dari pelayanan human to human kepada nasabah, maupun partisipasi aktif dalam komunitas secara luas dengan cara berbagi program pembiayaan serta program sosial.

Tak hanya itu, bank bjb konsisten menjaga kelestarian ekosistem planet dengan tidak melakukan atau membantu praktik usaha yang dapat menimbulkan kerusakan lingkungan, sambil turut serta melibatkan diri dalam kegiatan-kegiatan progresif yang memiliki semangat mendorong pertumbuhan berkesinambungan.

Konsistensi bank bjb dalam menerapkan triple botom line itu mendapat apresiasi dari banyak pihak. Salah satu bentuk apresiasi tersebut adalah penghargaan Indonesia CSRxPKBL Award 2020 yang digelar baru-baru ini.

Dalam acara awarding yang mengangkat tema “Prosperity, Humanity, and Sustainability” itu, bank bjb terpilih sebagai Top 5 CSR for Indonesia. Seremony penganugerahan penghargaan itu digelar secara virtual pada Rabu (23/9).

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, apresiasi tersebut adalah buah ikhtiar perusahaan yang senantiasa berpegang teguh pada komitmen untuk selalu menghasilkan manfaat yang berkelanjutan dalam usahanya.

"Kami selalu memegang teguh prinsip kebermanfaatan dalam setiap gerak langkah. Kami meyakini, semakin besar dan luas manfaat yang diberikan, akan menghasilkan citra positif yang pada gilirannya akan menghadirkan kemaslahatan bagi bank bjb," kata Widi.

Indonesia CSRxPKBL Award 2020 adalah penghargaan yang diberikan Warta Ekonomi kepada perusahaan swasta dan BUMN yang berhasil melaksanakan program tanggung jawab sosial perusahaan .

Acara ini bertujuan untuk mendorong perusahaan swasta dan BUMN terus meningkatkan tanggung jawab sosialnya sehingga terciptanya kegiatan bisnis berkelanjutan berdasarkan asas kemakmuran, kemanusiaan, dan keberlanjutan bagi semua. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA