Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menlu Retno: Selama Pandemik, Kerja Sama Kemlu Dan Kementerian BUMN Kian Intensif

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 17 Juli 2020, 10:01 WIB
Menlu Retno: Selama Pandemik, Kerja Sama Kemlu Dan Kementerian BUMN Kian Intensif
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat memberikan sambutan dalam kegiatan penandatangan Nota Kesepahaman Kerja Sama Diplomasi Ekonomi untuk mendukung BUMN Go Global di Jakarta, Jumat, 17 Juli 2020/RMOL
rmol news logo Di tengah pandemik Covid-19, kerja sama antarlembaga dan kementerian menjadi hal utama. Seperti yang dilakukan oleh Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dan Kementerian BUMN yang akhirnya sepakat untuk memajukan program BUMN Go Global.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengungkap, sejak awal Maret 2020, atau ketika pandemik Covid-19 melanda Indonesia, kerja sama antara Kemlu dan Kementerian BUMN sangat intensif dan semakin kuat.

"Sejak awal pandemik, kerja sama saling bahu membahu ini tidak mengenal jam dan hari," kata Retno dalam sambutan penandatangan Nota Kesepahaman Kerja Sama Diplomasi Ekonomi untuk mendukung BUMN Go Global di Jakarta, Jumat (17/7).

Retno mengatakan, kerja sama yang kuat antara dua kementerian ini juga terlihat dari kunjungan tim Kemlu dan tim BUMN ke Bio Farma dua hari yang lalu, Rabu (15/7).

"Wakil Menteri 1 BUMN menyampaikan list panjang mengenai kerja sama yang telah kita lakukan terutama di bidang kesehatan," sambungnya sembari menyebutkan kerja sama seperti pengadaan APD (alat pelindung diri), jubah operasi, obat-obatan, bahan baku obatan, pengadaan dan pengembangan vaksin, hingga perancangan Pre Clearance Medical Information (PCMI).

Dalam kesempatan tersebut, Retno menegaskan, Kemlu sepenuhnya mendukung program BUMN Go Global. Di mana Kemlu dan Kementerian BUMN akan membentuk satu tim khusus untuk mendukung pengembangan dan ekspansi BUMN di pasar global, termasuk mengidentifikasi bersama pelung investasi inbound serta outbound.

"Mudah-mudahan ikhtiar bersama ini bermanfaat bagi masyarakat kita dan Indonesia," pungkas Retno. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA