Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Turunkan Harga Tiket, Menhub Peringatkan Maskapai Tidak Langgar Aturan TBA

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 20 Juni 2019, 23:24 WIB
Turunkan Harga Tiket, Menhub Peringatkan Maskapai Tidak Langgar Aturan TBA
Jumpa pers penurunan harga tiket LCC/RMOL
rmol news logo Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi berharap pihak maskapai segera merealisasikan kebijakan pemerintah untuk menurunkan tarif tiket penerbangan Low Cost Carier (LCC) rute domestik, dan tidak melampaui Tarif Batas Atas (TBA) yang sudah ditentukan.

Hal itu disampaikannya saat melakukan jumpa pers usai Rapat Koordinasi Tentang Evaluasi Kebijakan Penurunan Tarif Angkutan Udara, Kamis, Jakarta (20/6).

Budi mengatakan, sebelumnya pemerintah sudah memberikan penurunan TBA sekitar 15-16 persen. Kebijakan ini juga menegaskan bahwa penerbangan full service tidak bisa mengenakan tarif lebih dari itu.

"Pemerintah sudah melakukan satu upaya dengan kebijakan TBA pada mei 2019 dengan 15 smapai 16 persen. Artinya penerbangan full service sudah tidak bisa mengenakan tarif lebih dari itu, apabila mereka melakukan itu, ada sanksinya. Dan catatan kami tidak ada Garuda dan Batik khususnya melampaui batas atas yang sudah ditetapkan," tuturnya.

Tak lupa, Budi juga mengapresiasi para stakeholder terkait, serta respons masyarakat terhadap mahalnya harga tiket pesawat domestik. Pasalnya, respons itu yang menelorkan kebijakan penurunan harga tiket untuk jadwal tertentu.

"Pemerintah bersama seluruh pihak untuk memberlakukan penurunan tiket penerbangan LCC domestik untuk jadwal penerbangan tertentu, kebijakan ini akan efektif satu minggu diharapkan para airline sudah menjual tarif tersebut," lanjutnya.

Selain itu, menurut Budi, angkutan udara memang harus dijaga. Sebab Indonesia merupakan negara kepulauan, sehingga seluruh pihak harus bersedia untuk turut mendukung.

"Angkasa Pura I, Angkasa Pura II, Airnav, dan pihak-pihak yang beri beban cost. Saya apresiasi juga Kemenkeu, dan Kemenko Perekonomian yang sudah menginisiasi, agar apa yang jadi beban airline turun berkaitan jasa persewaan perawatan pesawat," lanjutnya.

"Ini satu hal yang baik mari kita tunggu satu minggu ini para airline akan turunkan dengan dasar arahan Pak Menko (Darmin Nasution)" tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA